Tombak Publik.
Syamsul Bahri warga Lingkungan VII, Kelurahan Belawan Bahari yang juga tokoh masyarakat di Kelurahan tersebut mendukung penuh Polres Pelabuhan Belawan dalam pemberantasan judi jenis Jekpot khususnya di Kelurahan Belawan Bahari.
Hal tersebut diungkapkan Syamsul dalam video yang dibuatnya, Rabu (21/09/2022) pagi, dalam video Syamsul mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Faisal Rahmat H S, SIK, SH, MH dan Polsek Belawan yang telah menindak perjudian jenis Jekpot di Jalan Pulau Ambon Kelurahan Belawan Bahari.
“Kami sangat berterimakasih banyak, karena perjudian ini sudah sangat meresahkan masyarakat” ucapnya.
Sementara itu AKBP Faisal mengatakan, dengan adanya dukungan dari tokoh masyarakat membuat jajaran Polres Pelabuhan Belawan semakin semangat dalam melaksanakan tugas-tugasnya, khususnya dalam pemberantasan tindak pidana perjudian.
(W. Napitupulu).